Senin, 04 Juni 2012

Tulisan Manusia dan Keindahan


Tulisan Manusia dan Keindahan

Dalam menjalani kehidupan di dunia kita sudah sering mendengar ataupun melihat apa itu “keindahan”. Makna keindahan itu sendiri tentunya setiap orang memiliki pengertian yang berbeda-beda namun esensinya tetap sama yaitu sebuah nilai baik yang mampu memberikan sebuah nilai positif bagi kehidupan penilai tsb. Saya sendiri mengartikan sebuah keindahan sebagai sebuah sigma dari beragam nilai yang baik dari segi nilai kualitas maupun kuantitas yang mampu membawa jiwa dan raga ini mampu menikmati nilai keindahan tersebut sebagai bentuk nyata dari nilai estetis. Dalam ragam bentuk aktivitas kita sehari-hari banyak nilai keindahan yang dapat kita rasakan seperti rasa senang bilamana kita mendengarkan lagu yang harmonis, gembira dan penuh dengan nada yang menggembirakan, merasa damai bila kita dekat dengan Tuhan dengan berdoa, membaca AlQuran, mendengar ceramah dan rajin ibadah, merasa bahagia bilamana pacar kita memberikan sebuah kejutan dan kasih sayangnya kepada kita dan semua orang yang kita cintai selalu berada di dekat kita, merasa senang bilamana melihat hasil mahakarya nilai seni yang luar biasa melalui pertunjukan maupun pameran, merasa puas bilamana kita telah melewati beragam tantangan yang telah kita lewati seperti adventure maupun pendakian gunung, rasa ceria bila kita telah berkumpul bersama keluarga tercinta di saat sebelumnya melakukan rutinitas yang padat, rasa mengagumkan dengan panorama alam yang sangat menyejukkan mata dan masih banyak lagi beragam nilai keindahan yang banyak kita alami dalam kehidupan sehari-hari yang manfaatnya dapat kita rasakan langsung baik untuk jiwa, pikiran, emosi, mental, dan kepuaasan batin yang sangat bermanfaat bagi terbentuknya kehidupan yang baik.

Eko Rudi Suteja

Tidak ada komentar:

Posting Komentar